Laman

Rabu, 04 Juli 2012

Sukseskan Program KB Melalui Peningkatan Sosialisasi dan Pelayanan



MUSI RAWAS, Jurnal Rakyat : Jajaran Unit Pelaksana Teknis (UPT) Keluarga Berencana (KB)  Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan semakin gencar melakukan sosialisasi dan meningkatkan pelayanan KB kepada masyarakat.

Kepala UPT KB Kecamatan Muara Beliti, Fitriyana, saat dibincangi Jurnal Rakyat, Rabu (4/7/2012) mengatakan, pihaknya saat ini sedang gencar melakukan sosialisasi dan melakukan penajaman sasaran.

“Saat ini, untuk menyukseskan program KB kita melakukan penajaman sasaran,”katanya.

Penajaman sasaran dimaksud, jelasnya, adalah meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat terutama kepada Pasangan Usia Subur (PUS) serta meningkatkan kerjasama semua pihak.

“Meningkatkan kerjasama dengan melakukan sosialisasi kepada kepada masyarakat melalui bidan desa, kades dan perangkat desa serta kader-kader PPLKBD (Petugas Pembantu Keluarga Berencana Desa) di desa-desa,”ujarnya.

Selain itu, tambahnya, pihaknya selalu memberikan pelayanan KB secara gratis kepada masyarakat dalam kegiatan posyandu.

“Alhamdulillah, sekarang ini kesadaran masyarakar untuk ber-KB makin meningkat, setelah kita terus lakukan sosialisasi. Dan ternyata alat kontrasepsi implant dan suntikan semakin diminati peserta KB di Kecamatan Muara Beliti ini,”katanya.

Dikatakannya, berdasarkan data per 3 Juli 2012 di Kecamatan Muara Beliti, sudah mencapai 3651 peserta/Akseptor  KB.  Adapun rinciannya, akseptor KB menggunakan alat kontrasepsi IUD sebanyak 96 akseptor, MOW sebanyak 58 akseptor, MOP sebanyak 13 akseptor, kondom sebanyak 139 akseptor, pil sebanyak 653 akseptor, implant sebanyak 1139 akseptor dan suntikan sebanyak 1553 akseptor.

 “Kita berharap kedepannya, Kecamatan Muara Beliti ini akan menjadi contoh bagi kecamatan lainnya dalam menyukseskan program KB baik ditingkat Kabupaten Musi Rawas bahkan ketingkat yang lebih tinggi lagi,”harapnya. (Biroe)

Tidak ada komentar: