Laman

Jumat, 20 Januari 2012

8 Kecamatan di Musi Rawas Dapat PNPM Integrasi


Ali Sadikin
MUSI RAWAS, Jurnal Rakyat: Ditahun 2012 ini, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan mendapatkan program pusat yakni Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Integrasi atau PNPM Integrasi.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Musi Rawas, Ali Sadikin, Jum'at (20/1), PNPM Integrasi ini merupakan program yang sama dari PNPM Mandiri Pedesaan (PNPM-MP) dan akan dilaksanakan di delapan kecamatan yang belum melaksanakan PNPM-MP.

"Dengan adanya PNPM Integrasi ini, berarti dari 21 kecamatan yang ada di Musirawas ini, seluruhnya sudah dapat melaksanakan program pembangunan infrastruktur pedesaan melalui PNPM,"katanya.

Untuk mekanisme pelaksanaan PNPM Integrasi, kata dia sama seperti mekanisme pelaksanaan PNPM-MP, dimana dengan pemberdayaan masyarakat desa yakni mulai dari pengusulan, pengerjaan dan pengawasan dilakukan oleh masyarakat desa.

"Mengenai dana yang akan dikucurkan pada PNPM Integrasi ini, kita belum mendapat informasi secara detail dari pusat dan untuk alokasi dana juga sama pada PNPM-MP yakni 90 persen dialokasikan dari Anggaran pendapatan Belanja Negara dan 10 persen dialokasikan dari Anggaran pendapatan Belanja Daerah Kabupaten Musi Rawas,"jelasnya.

Delapan kecamatan yang bakal mendapatkan program ini, kata dia diantaranya Kecamatan Tiang Pumpung Kepungut, Tuah Negeri, Sukakarya, Purwodadi, Sumberharta, Selangit, Karang Dapo dan Kecamatan Rawas Ilir.

Sejak tahun 2009 lalu di Musi Rawas sudah 13 kecamatan yang  menerima kucuran dana PNPM-MP diantaranya, Kecamatan Ulu Rawas, Rawas Ulu, Rupit, Nibung, Karang Jaya, Suku Tengah Lakitan (STL) Ulu Terawas, Megang Sakti, Tugumulyo, Muara Beliti, Jayaloka, Bulang Tengah Suku Ulu, Muara Kelingi dan Kecamatan Muara Lakitan.(Ande)

Tidak ada komentar: